Nokia dikabarkan akan meramaikan lagi pasar smartphone dengan mengeluarkan ponsel terbarunya dengan menggunakan sistem operasi Android. Beberapa bocoran tentang Smartphone Nokia Android itu pun mulai bermuculan baik dalam video maupun artikel.
Namun untuk ini Nokia tidak sepenuhnya mencampuri Smartphone Android terbarunya. Mereka memberikan semuanya kepada perusahaan baru yang berada di Finlandia yaitu HMD Global Oy, yang telah mendapatkan lisensi untuk dapat membuat dan juga mengedarkannya.
Lalu untuk itu apa aja sih bocoran tentang smartphone android nokia ini? Berikut
5 bocoran tentang smartphones android terbaru milik nokia.
1. Akan Dirilis Menjelang Akhir Tahun 2016Tentang kapan dirilisnya ponsel ini telah tersebar hal ini diungkapkan langsung oleh HMD Global yang berencana akan merilis dua ponsel Nokia Android pada akhir 2016. Selanjutnya dua ponsel lagi akan diperkenalkan pada awal tahun 2017. Berita ini diperkuat dengan adanya pengungkapan dari seorang eksekutif Nokia di China.
Kemungkinan Vietnam akan menjadi salah satu basis produksi untuk ponsel Android Nokia dengan fasilitas pabrik yang dikelola oleh FIH Mobile, anak usaha Foxcon.
2. Desain KonvensionalUntuk anda yang berharap ada keunikan pada desain ponsel Android Nokia ini sepertinya akan biasa saja. Karena, dari bocoran desainnya yang beredar, tampak desain Nokia ini telah mengusung wujud smartphone dengan sentuh yang konvensional. Akan tetapi smartphone ini akan ter;ihat cantik.
Tampilah pada layar ini akan mengusung Nokia Z-Launcher, launcher Android buatan Nokia sendiri ini kabarnya akan ada dua model kelas atas dengan perbedaannya terletak pada ukuran, yang masing-masing akan mengusung layar dengan lebar 5,2 dan 5,5.
3. Mempunyai Spesifikasi Kelas AtasSmartphones Android Nokia ini tampaknya tak akan didapatkan dengan harga murah sebab dari bocoran yang beredar, smartphones android nokia ini akan secara langsung menembus pasar menengah ke atas. Itu sudah terlihat pada pilihan prosesor yang memakai Snapdragon 820 besutan Qualcomm, salah satu chip yang paling baik untuk saat ini.
Lalu pada layar Android Nokia ini mengusung resolusi Quad HD dengan menyajikan tingkat tinggi. Sementara itu pada sektor kamera utamanyasmartphones ini akan mengusung dengan kekuatan 22,6 megapixel.
4. Bodi Tahan Air dan DebuUntuk masalah bodi, smartphones ini akan mengikuti tren masa kini, yaitu dengan mengusung material dari metal. Namun yang akan membutanya lebih spesial yaitu kedua smartphone ini kabarnya akan membawa sertifikat IP68 yang artinya tahan debu dan juga air.
Disebut istimewa karena sekarang sudah banyak vendor smartphone yang mengusung tahan air. Namun sepertinya belum ada ponsel Nokia di masa lalu yang dibekali dengan kemampuan ini.
5. Harga Cukup MahalSmartphone Nokia Android premium varian 5,5 inch ini akan dibanderol dengan harga yang cukup mahal, yaitu senilai USD 500 atau kalau di rupiahkan sekitar Rp 6,5 jutaan. Berdasarkan informasi itu, seharusnya yang varian 5,2 inch akan dihargai lebih murah.
Baca Juga Aplikasi Terbaru Android Berpotensi Dapat Melacak Lokasi Secara Detail